Rabu, 31 Mei 2017

PROYEKSI PENDUDUK



PROYEKSI PENDUDUK




 











Kelompok I

                                    Nama : Rendi Hartono (1501060003)
                                    Nama : Reza Aprianto (1501060004          
                                    Nama  : Sadri (1501060006)



FAKULTAS TEKNIK
PRODI TEKNIK LINGKUNGAN UNIVERSITAS NAHDLATUL ULAM
NUSA TENGGARA BARAT
2017



Definisi Penduduk
1.    JONNY PURBA
Penduduk adalah orang yang matranya sebagai diri pribadi, anggota keluarga, anggota masyarakat, warga negara, dan himpunan kuantitas yang bertempat tinggal di suatu tempat dalam batas wilayah negara pada waktu tertentu.
2.    SRIJANTI & A. RAHMAN
Penduduk adalah orang yang mendiamisuatu tempat dalam wilayah tertentu dengan tanpa melihat status kewarganegaraan yang dianut oleh orang tersebut.
3.    AHMAD YANI & MAMAT RAHMAT
Penduduk merupakan komponen yang sangat penting dalam suatu wilayah atau Negara.
4.    WALUYO, SUWARDI, AGUNG FERYANTO, TRI HARHANTO
Penduduk merupakan potensi, tetapi sekaligus beban bagi suatu daerah.
5.    P.N.H SIMANJUNTAK
Penduduk adalah mereka yang bertempat tinggal atau berdomisili di dalam suatu wilayah Negara.
6.    Dr. KARTOMO
Penduduk adalah semua orang yang mendiami suatu wilayah tertentu pada waktu tertentu, terlepas dari warga negara atau bukan warga Negara.
7.    AA NURDIMAN
Penduduk adalah mereka yang menetap dan berdomisili dalam suatu negara
8.    SRI MURTONO, HASSAN SURYONO, MARTIYONO
Penduduk adalah setiap orang yang berdomisili atau bertempat tinggal di dalam wilayah suatu negara dalam waktu yang cukup lama.
9.    TIM MATRIX MEDIA LITERATA
Penduduk adalah sekumpulan orang yang hidup dalam suatu wilayah geografis.



A.  Pengertian Penduduk dan Perkembangan Penduduk
Pengertian penduduk adalah orang-orang yang berada didalam  suatu wilayah yang terikat oleh aturan-aturan yang berlaku dan saling berinteraksi satu sama lain secara terus menerus/ kontinu.
Dalam sosiologi, penduduk adalah kumpulan manusia yang menempati wilayah geografi dan ruang tertentu. penduduk suatu negara atau daerah bisa didefinisikan menjadi dua:
·         orang yang tinggal di daerah tersebut.
·         orang yang secara hukum berhak tinggal di daerah tersebut. dengan kata lain orang yang mempunyai surat resmi untuk tinggaldi situ. misalkan bukti  kewarganegaraan, tetapi memilih tinggal didaerah lain. kepadatan penduduk dihitung dengan membagi jumlah penduduk dengan luas area dimana mereka tinggal.
            Pengertian Perkembangan penduduk adalah penambahan populasi manusia secara kuantitas (jumlah) yang mengakibatkan kepadatan penduduk terus meningkat dan terjadilah ledakan penduduk.
B.   Faktor-faktor yang mempengaruhi perkembangan penduduk:
1. Kelahiran (Fertilitas)
Kelahiran merupakan faktor alami. Kelahiran adalah bertambahnya jumlah     penduduk di suatu wilayah.
Faktor-faktor penunjang kelahiran (pro natalitas) antara lain:
·         Kawin pada usia muda, karena ada anggapan bila terlambat kawin keluarga akan malu.
·         Anak dianggap sebagai sumber tenaga keluarga untuk membantu orang tua.
·         Anggapan bahwa banyak anak banyak rejeki.
·         Anak menjadi kebanggaan bagi orang tua.
·          Anggapan bahwa banyak anak banyak rejeki.
·          Anak menjadi kebanggaan bagi orang tua.
2. Kematian (Mortalitas)
Kematian merupakan faktor alami. Kematian adalah hilangnya tanda-tanda kehidupan manusia secara permanen atau berkurangnya penduduk pada suatu wilayah.
Banyaknya kematian sangat dipengaruhi oleh faktor pendukung kematian (pro mortalitas) dan faktor penghambat kematian (anti mortalitas).
a.         Faktor pendukung kematian (pro mortalitas)
Faktor ini mengakibatkan jumlah kematian semakin besar. Yang termasuk faktor ini adalah:
·         Sarana kesehatan yang kurang memadai.
·         Rendahnya kesadaran masyarakat terhadap kesehatan.
·         Terjadinya berbagai bencana alam.
·         Terjadinya peperangan.
·         Terjadinya kecelakaan lalu lintas dan industry.
·         Tindakan bunuh diri dan pembunuhan.
b.        Faktor penghambat kematian (anti mortalitas)
Faktor ini dapat mengakibatkan tingkat kematian rendah. Yang termasuk faktor ini adalah:
·         Lingkungan hidup sehat.
·         Fasilitas kesehatan tersedia dengan lengkap.
·         Ajaran agama melarang bunuh diri dan membunuh orang lain.
·         Tingkat kesehatan masyarakat tinggi.
·         Semakin tinggi tingkat pendidikan penduduk.
3. Perpindahan (Migrasi)
            Migrasi adalah adalah perpindahan penduduk dari suatu daerah ke daerah lain. Migrasi merupakan faktor non-alami. Faktor terakhir yang mempengaruhi kecepatan Perkembangan penduduk suatu daerah adalah Perpindahan (Migrasi) atau Mobilitas Penduduk yang artinya proses gerak penduduk dari suatu wilayah ke wilayah lain dalam jangka waktu tertentu.

Macam – Macam Migrasi:
1.    Migrasi Internasional adalah  perpindahan penduduk dari suatu negara ke negara lainnya. Migrasi internasional dibagi menjadi tiga , yaitu :
·      Imigrasi: Masuknya penduduk ke suatu Negara
·      Emigrasi: Keluarnya penduduk ke negara lain
·      Remigrasi: Kembalinya Penduduk ke negara
2.    Migrasi Nasional adalah perpindahan penduduk di dalam satu negara. Dibagi menjadi empat , yaitu:
·      Urbanisasi: Perpindahan penduduk Dari Desa ke Kota
·      Transmigrasi: Perpindahan penduduk Dari Pulau ke Pulau
·      Ruralisasi: Perpindahan penduduk Dari Kota ke Desa
·      Evakuasi: Perpindahan penduduk Dari tempat yang tidak aman ke tempat yang aman, biasanya terjadi kerena bencana alam, peperangan, dll.
C.      Macam-macam Perkembangan penduduk
1.    Perkembangan Penduduk Alami
Perkembangan penduduk alami adalah Perkembangan penduduk yang diperoleh dari selisih kelahiran dan kematian.
2.    Perkembangan Penduduk Migrasi
Perkembangan penduduk migrasi adalah Perkembangan penduduk yang diperoleh dari selisih migrasi masuk dan migrasi keluar.
3.    Perkembangan Penduduk Total
Perkembangan penduduk total adalah Perkembangan penduduk yang disebabkan oleh faktor kelahiran, kematian, dan migrasi.
Dampak Perkembangan Penduduk:
·         Lahan tempat tinggal dan bercocok tanam berkurang.
·         Semakin banyaknya polusi dan limbah yang berasal dari rumah tangga, pabrik, perusahaan, industri, peternakan, dll.
·         Angka pengangguran meningkat.
·         Angka kesehatan masyarakat menurun.
·         Angka kemiskinan meningkat.
·         Pembangunan daerah semakin dituntut banyak.
·         Ketersediaan pangan sulit.
·         Pemerintah harus membuat kebijakan yang rumit.
·         Angka kecukupan gizi memburuk.
·         Muncul wanah penyakit baru.
Proyeksi Penduduk Kota Mataram

No.
Tahun
Jumlah (Jiwa)
Pertumbuhan (Aritmatik) Jiwa
1.
2010
199769




+ 4679
2.
2011
204448




+ 4438
3.
2012
208886




+ 4364
4.
2013
213250




+ 4818
5.
2014
218068




+ 4528
6.
2015
222596




+ 4501
7.
2016
227097




+ 4700
8.
2017
231797

9.
2018


10
2019


11.
2020










Jumlah
+ 32028
Rata-rata
4.575
Pn = Po + n r
r  = Po + Pt
       To – Tt
Maka;
Pt = 199769
Po = 231797 Jiwa
r  = Po + Pt  = 231797-199769 = 4.575
       To – Tt      2017-2010

Didapat persamaan Aritmatik
Pn = Po + n r
Pn = 231797 + 199769 x 11
=4.747,226


Tidak ada komentar:

Posting Komentar